Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer - Media transmisi adalah jalur fisik antara transmitter dan receiver dalam system data transmisi. Komunikasi berbentuk gelombang elektromagnetik.

Media transmisi dapat diklasifikasikan sebagai berikut:

1. Media guided
Gelombang dipandu sepanjang media, contohnya adalah twisted pair, coaxial, fiber optic.

2. Media unguided
Menyediakan transmisi sinyal elektromagnetik tetapi tidak dipandu, biasanya berupa wireless transmisi melalui udara, air.

Karakterisk dan kualitas dari tranmisi data ditentukan oleh karakteristik dari medium dan karakteristik sinyal.
  • Guided media, medium sendiri jauh lebih penting dibandingkan dengan penentuan batasan transmisi.
  • Unguided media, bandwith dari sinyal yang dihasilkan oleh antenna transmisi lebih penting dibandingkan medium dalam hal menentukan transmisi karakter.

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer_
image source: eng-cs.syr.edu
baca juga: Elemen Komunikasi dan Komponen-Komponen Jaringan

Guided Media Transmisi

Pada media guided., kapasitas transmisi (kecepatan data / bandwith) tergantung pada jarak dan topologi yang digunakan (point to point / multipoint). Table 1 mengindikasikan tipe-tipe kinerja untuk medium guided pada aplikasi point-to-point long distance.

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 1_
Tabel 1. Karakteristik Transmisi point to point guided media

3 guided media yang umum digunakan untuk transmisi data :
  • Twisted pair
  • Coaxial cable
  • Optical fiber

1. Twisted Pair

Guided media yang paling hemat dan banyak digunakan. Gambar 2 merupakan twisted pair.

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 2_
Gambar 2. Twisted Pair

Deskripsi Fisik

Twisted pair terdiri dari 2 kawat tembaga berisolasi, yang disusun dalam sebuah pola spiral yang teratur. Sepasang kabel bertindak sebagai sebuah link komunikasi tunggal. Sejumlah pasangan kabel ini dibundel dalam suatu kabel dengan membungkus mereka dalam sebuah sarung pengaman yang kuat. Pada jarak lebih jauh, kabel terdiri dari beratus pasang. Dengan Twisting (memutar) cenderung untuk mengurangi crosstalk interferensi antara pasangan yang berdekatan dalam satu kabel.

Pasangan yang bersebelahan dalam sebuah bundle memiliki perbedaan panjang twist (5 – 15 cm) untuk mengurangi crosstalk interferensi. Kabel dalam suatu pasangan memiliki ketebalan dari 04 sampai 0.9 mm.

Aplikasi

Medium transmisi yang umum untuk sinyal analog dan digital adalan twisted pair. Umum digunakan dalam jaringan telepon juga sebagai workhorse untuk komunikasi dalam gedung.

System telepon, , telepon individu diset untuk terhubung ke local telepon atau end office dengan kabel twisted pair  subscriber loop. Dalam gedung kantor, setiap telepon juga dihubungkan dengan twisted pair, dimana To private branch exchange (PBX).

Twisted pair medium penghantar sinyal digtal. Koneksi ke digital data switch atau digital PBX dalam sebuah gedung, dta rate = 64 kbps

Karakteristik Transmisi
  • Dapat digunakan untuk transmisi analog dan digital. Untuk sinyal analog, dibutuhkan amplifier setiap 5 atau 6 km. sedangkan untuk transmisi digital, repeater dibutuhkan 2 / 3 km.
  • Terbatas dari segi jarak, bandwith dan kecepatan data.
  • Gangguan yang terjadi adalah interferensi dan noise, karena berpasangan dengan medan elektromagnetik.
  • Pensinyalan analog point to point, mencapai bandwith 1MHz.
  • Pensinyalan digital point to point jarak jauh, kecepatan data dapat mencapai beberapa Mbps, sedangkan jarak pendek, kecepatan data hingga 10 Gbps.

Twisted pair terlindung dan tak terlindung

Twisted pair terdiri dari dua jenis:

- Unshielded (tidak terlindung) twisted pair (UTP)
  • Contoh: kabel telepon biasa.
  • Kelebihannya adalah harga termurah, mudah ditangani dan diinstal.
  • Kekurangannya atenuasi dan noise.
  • Digunakan pada LAN.

- Shielded (terlindung) twisted pair (STP)
  • Kelebihannya adalah kinerja lebih baik dan kecepatan data lebih tinggi, dibandingkan UTP.
  • Kekurangannya adalah lebih mahal dan sulit ditangani.

• Kategori

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 3_
Tabel 2. Kelas dan kategori twisted pair

UTP = Unshielded Twisted Pair

FTP = Foil Twisted Pair

SSTP = Shielded Screen Twisted Pair


• Perbandingan Kinerja

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 4_
Tabel 3 menjelaskan kinerja UTP dan STP yang ditetapkan dalam EIA-568-A.

Coaxial

• Deskripsi fisik.
Terdiri dari 2 konduktor, yaitu konduktor silinder berongga bagian luar yang mengelilingi kabel konduktor tunggal bagian dalam (Gambar 3). Konduktor bagian dalam tetap pada tempatnya dengan bantuan cincin isolator atau material dielektrik padat yang ditempatkan teratur. Konduktor bagian luar ditutupi pelindung. Diameter nya anatar 1 – 2,5 cm. Kabel coaxial dapat digunakan pada jarak yang lebih panjang dan dapat beroperasi pada jangkauan frekuensi yang lebih luas.

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 5_
Gambar 3. Coaxial

• Aplikasi
  • Distribusi siaran televisi
  • Transmisi telepon jarak jauh
  • Link system computer jangkauan pendek
  • Local area network

• Karakteristik Transmisi
  • Dapat digunakan untuk transmisi analog dan digital.
  • Coaxial tidak rentan gangguan dan noise karena memiliki pelindung konstruksi yang kosentris.
  • Hambatan utama kinerja adalah atenuasi, thermal noise, dan intermodulasi noise.
  • Untuk transmisi sinyal analog jarak jauh, amplifier dibutuhkan setiap beberapa km, jika frekuensi lebih tinggi, maka jarak amplifiernya lebih dekat. Spektrumnya mencapai 500 MHz.
  • Untuk transmisi sinyal digital, repeater dibutuhkan tiap km, lebih dekat jika kecepatan data lebih tinggi.

Serat Optik

• Deskripsi fisik.
Ukuran Sebuah serat optic adalah 2 – 125 micrometer, yang merupakan media fleksibel yang dapat mengarahkan sinar optic. Terbuat dari kaca dan plastic.

Kabel serat optic memiliki bentuk silindris dan terdiri dari tiga kosentris: inti, selubung dan jaket (Gambar 4).

- Inti
Inti merupakan bagian paling dalam dan terdiri dari satu helai tipis atau lebih atau serat, terbuat dari kaca atau plastic. Inti memiliki diameter 8 – 50 micrometer.

- Selubung
Selubung mengelilingi setiap serat inti, yang terbuat dari lapiran kaca atau plastic memiliki sifat optic yang berbeda dengan inti dan berdiameter 125 micrometer.

- Jaket
Terdiri dari plastic dan materi berlapis lainnya yang melindungi dari uap, abrasi, kehancuran dan bahaya lingkungan.

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 6_
Gambar 4. Serat Optik

• Aplikasi
Digunakan pada telekomunikasi jarak jauh, dan aplikasi militer. Kelebihan serat optic dibandingkan dengan medium guided lainnya:
  • Kapasitas lebih besar  ratusan Gbps
  • Ukuran lebih kecil dan lebih ringan
  • Atenuasi lebih rendah
  • Isolasi elektromagnetik  tidak dipengaruhi meda elektromagnetik eksternal, sehingga tidak rentan terhadap gangguan, impuls noise dan crosstalk
  • Jarak repeater lebih besar

Lima kategori dasar aplikasi menjadi bagian penting serat optik adalah:
  1. Long haul trunk
  2. Metropolitan trunk
  3. Rural exchange trunk
  4. Subscriber loop
  5. Local area network

Karakteristik Transmisi
Serat optik mentransmisikan sebuah sinar sinyal yang dikodekan dengan cara refleksi internal total. Serat optik bertindak sebagai pemandu gelombang untuk frekuensi dalam jangkauan 1014 hingga 1015 Hertz (spektrum infra merah). Gambar 5, menunjukkan prinsip transmisi serat optik.

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 7_
Gambar 5. Mode Transmisi Serat Optik

Dua jenis sumber sinar yang digunakan dalam serat optik adalah:

1. LED (Light Emitting Diode)
  • Lebih murah
  • Beroperasi pada jangkauan suhu lebih tinggi
  • Memiliki waktu operasional lebih panjang

2. ILD (Injection Laser Diode)
  • Beroperasi atas dasar prinsip laser
  • Lebih efisien
  • Bertahan pada kecepatan data yang lebih besar

Pada serat optik, berdasarkan karakteristik atenuasi dari media dan sifat-sifat sumber cahaya dan penerima, empat jendela transmisi cocok, seperti

Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer 8_
Tabel 4. Utilisasi frekuensi aplikasi serat optik

Sekian artikel tentang Memahami Jenis-Jenis Media Jaringan Komputer.

DAFTAR PUSTAKA
  1. Stallings, W. [2011] Data and Computer Communications (8th edition), Prentice Hall, Upper Saddle River NJ, chapter 1
  2. CCNA exploration 4.0 Network Fundamental
Nikita Dini
Nikita Dini Blogger, Internet Marketer, Web Designer

Posting Komentar untuk "Memahami Jenis-Jenis Media Transmisi Jaringan Komputer"